Mataram NTB - Kapolresta Mataram melalui Wakapolresta Mataram AKBP I Wayan Sudarmanta SIK MH memberikan arahan pimpinan dalam Apel pagi kepada personelnya Pasca Pemilu 2024 bertempat di Lapangan Apel Mapolresta Mataram. Selasa, (20/02/2024)
Apel Pagi yang dihadiri oleh pejabat utama Polresta Mataram, para Kapolsek, personel Polri dan ASN Polresta Mataram.
Kapolresta Mataram melalui Wakapolresta Mataram AKBP I Wayan Sudarmanta SIK MH dalam arahannya menyampaikan kepada personel agar selalu mengutamakan kesehatan dan kebahagiaan dalam pelaksanaan tugas , serta selalu bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena masih di berikan kesehatan.
" Terimakasih apresiasi atas kinerja anggota pada saat melaksanakan tugas pada saat pelaksanaan pengamanan Pemilu 2024, serta mempertahankan kualitas kinerja yang sudah baik untuk lebih ditingkatkan serta selalu monitor kegiatan kamtibmas ", ucapnya
Wakapolresta juga menyampaikan untuk bangga menjadi anggota Polresta Mataram karena menjadi barometer di Polda NTB, maksimalkan kinerja terhadap Institusi Polri demi kemajuan Insitusi Polri khususnya Polresta Mataram.
" Tidak melakukan pelanggaran sekecil apapun, selalu update perkembangan situasi, kembali melaksanakan kegiatan rutin karena kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat sangat dibutuhkan ", pungkasnya.(Adb)